Assalamu'alaikum wr.wb
Rassullullah Shallallahu'alaihi Wassalam diutus oleh Allah untuk umat
manusia dengan membawa dakwah, dan kita disuruh mengikuti semua ajaran
yang diberikannya, dengan mengikuti ajaran yang dibawanya kita akan
merasa tentram walaupun kita dalam kesulitan kesakitan, ancaman atau
tantangan, pada diri Nabi Muhammad terdapat arti kebaikan, kebahagiaan,
kebajikan dan kebenaran, Baginda adalah petunjuk jalan bagi kita saat
kita menghadapi masalah, yang perlu dijadikan contoh dan tauladan adalah
kelembutan, kasih sayangnya, tutur katanya yang mampu menyejukkan hati
siapapapun, risalahnya mampu menghangatkan jiwa kita, sesungguhnya
Rasullullah Shallallahu 'alaihi Wassalam telah berhasil memberikan sifat
keridhoan kepada para sahabatnya, dalam menyampaikan dakwah Islam
mereka tidak memperhitungkan kesakitan yang mereka hadapi, dalam diri
mereka dipancarkan keyakinan dan keagungan Islam hingga mereka melupakan
segala kelukaan, tekanan dan penderitaan, Baginda berhasil meluruskan
hati nurani mereka dengan ajarannya/tuntutannya, menyinari mata hati
meraka dengan cahayanya, menyingkirkan sifat-sifat jahiliyyah dari leher
mereka, menurunkan pelana berhala dari punggung mereka, menanggalkan
semua kalung kemusrikan dari leher mereka, memadamkan semua api
kedengkian dan permusuhan dari jiwa mereka, Baginda juga berhasil
menuangkan air keyakinan ke dalam jiwa mereka sehingga jiwa raga mereka
menjadi aman, tentram, hati mereka menjadi tenang, itulah kenikmatan
hidup para sahabat Rasullullah ketika mereka berada di sisi Rasulullah
Shallallahu 'alaihi Wassalam, merasa tentram, selamat dengan mematuhi
segala perintahnya, mereka mendapatkan kekayaan batin dengan
mencontohi/menjalankan sunah-sunahnya menuju jalan yang lurus, Salawat
dan salam semoga dilimpahkan kepada Nabi Muhammad Shallallahu 'alaihi
Wassalam dan para sahabatnya yang telah menyelamatkan kesesatan di dunia
ini bagi umatnya yang mencintai Rasullullah Sallallahu 'alaihi
Wassalam, dengan mencintai Rasulullah dan mematuhi, mengikuti ajarannya
pasti kita akan mendapatkan kebahagiaan.
Wassalamu'alaikum wr.wb
0 komentar:
Posting Komentar